ASSALAMUALAIKUM WR WB
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Rabu, 11 Juli 2012

Nadia si Cantik Jawara Olimpiade

Olimpiade Sains Kuark sudah di mulai, kami akan bersiap - siap agar tidak tertinggal momen tersebut. Di SD Al muslim, momen seperti ini tak pernah kami lewatkan dengan  selalu mengirim beberapa siswa untuk mewakili sekolah pada event tersebut. Tahap pertama adalah babak penyisihan yang diselenggarakan pada bulan Februari 2012 dengan perwakilan setiap daerah, pada tahap ini sebanyak 18 siswa SD al muslim  maju mengikuti tahap pertama OSK 2012. Dua bulan kemudian diadakan babak semi final yang akan di ambil sebanyak 600 siswa seluruh Indonesia. Alhamdulillah seluruh wakil kami yang berjumlah 18 siswa lolos dalam babak semi final yang bertempat di sekolah Global Prestasi Bekasi.


Momentum finalpun akhirnya datang pada akhir Juni  dari seorang siswi kelas IV  bernama Nadia Az Zahra Prabawati setelah namanya muncul pada pengumuman OSK 2012 di web. resmi Sain kuark. ia adalah seorang anak perempuan yang cantik, anggun dan cerdas. Nadia mewakili SD al muslim menuju OSK 2012. Kejuaraan yang ia ikuti selama 3 tahun terakhir ini membawanya menjadi juara kategori silver medal pada OSK 2012 tingkat Nasional dengan hadiah uang pendidikan sebesar 4.500.000, sepeda, beberapa permainan lego dan permainan sains. Sungguh sebuah kebanggaan bagi kami dan juga bagi Nadia karena impiannya menjadi kenyataan.

0 komentar:

Posting Komentar

Ayo Join

IDBUX AksenClix